Melansir dari Electronista,
Senin (29/7), tokoh analis industri teknologi, Mingchi Kuo telah
menerbitkan sebuah laporan yang menyatakan bahwa Google tidak akan lagi
bekerjasama dengan Asus yang sudah memproduksi dua model terakhir dari tablet Nexus 7.
Sebaliknya, Kuo mengklaim Google akan bermitra dengan perusahaan teknologi asal Korea Selatan yaitu LG. Rencananya, kerjasama ini akan dimulai ketika Google mulai memproduksi tablet Nexus 7 terbaru di tahun 2014.
Kuo
mengatakan bahwa kemitraan baru dengan LG ini akan memungkinkan Google
untuk meningkatkan kolaborasinya dengan LG terkait produk Nexus. Sebab
sebelumnya kedua perusahaan telah bekerja sama untuk memproduksi
smartphone Nexus 4, tetapi mereka tidak pernah berkolaborasi dalam
pembuatan produk tablet.
Dengan melakukan hal ini, Kuo yakin kalau Google
akan dapat membawa pemain baru ke dalam pasar tablet Android. Hal ini
juga akan berguna bagi LG yang sedang berusaha memperluas pangsa
pasarnya karena belum pernah meluncurkan tablet.
Selain itu, kemitraan dengan LG ini juga memungkinkan Google untuk meningkatkan jajaran perangkat di pasar touchscreen.
Kerjasama
baru dengan LG ini dikatakan juga akan membuat Google dapat memegang
kendali pasar tablet secara global yang selama ini dipegang oleh Apple
melalui iPad-nya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar