Rabu, 20 November 2013

Akhirnya Apple Kantongi Izin Pembangunan “Kampus” Keduanya!








Raksasa teknologi Apple memang sudah berencana untuk membangun kantor keduanya atau biasa disebut “kampus” kedua yang berlokasi tidak jauh dari kampus pertama. Namun kampus yang desainnya sudah tersebar dengan bentuk futuristik yang terkesan mirip kapal luar angkasa ini masih terkendala persetujuan dari dewan kota Cupertino.

Namun kini nampaknya Apple sudah bisa tersenyum, pasalnya seperti yang telah dilansir dari The Next Web, produsen iPhone tersebut sudah mendapat persetujuan dari Dewan Kota Cupertino untuk membangun kampus kedua mereka.

Persetujuan dari dewan kota ini didapat Apple setelah perusahaan yang terkenal dengan produk iPhone dan iPadnya ini menyetujui untuk meningkatkan jumlah pajak yang akan dibayarkan kepada dewan kota.

Dengan didapatkannya izin dari dewan kota Cupertino, maka lengkap sudah surat perizinan Apple untuk membangun kampus keduanya tersebut. Kampus yang awalnya sudah direncanakan oleh mantan CEO Apple yang kini sudah tiada yaitu Steve Jobs ini kabarnya akan mulai resmi dibangun pada tahun depan dengan target tahun 2016 sudah bisa beroperasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar